2.26.2010

Kembali

Setelah lalui jalan memutar dan berkelok, kini aku kembali
pada ladang penuh tanda tanya dan teka-teki
maka kini kembali kuhabiskan hari dengan membuat hipotesis
tanpa berujung eksperimen yang berparameter jelas
karena semua variabel yang kuteliti
tak pernah pasti benar-salahnya secara akademik

kadang biru, kadang hitam
kadang dekat, kadang jauh
mengapa sudi kulalui rimba yang berkabut?

1 komentar:

  1. Kembali
    Kau lalui rimba yang berkabut
    berparameter tidak pasti
    tidak berujung atau bertepi

    kadang suka,kadang benci
    kadang bingung,kadang ngerti
    karena kau adalah petualang sejati

    BalasHapus